Pembangunan berkelanjutan, karya yang bermakna, dan kemanusiaan Sejak tahun 1960, Jakpro dibangun dengan misi mengembangkan komunitas dan mengedepankan prinsip keberlanjutan (sustainability). Sebagai perusahaan professional milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Jakpro konsisten menumbuhkan usaha (venture) sesuai perannya sebagai mitra terdepan dalam membangun Jakarta sebagai liveable city. Membangun Jakarta sebagai liveable city merupakan salah satu visi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang mendorong dan memotivasi Jakpro untuk secara strategis mengembangkan usahanya dari sektor properti ke sektor yang strategis dan terintegrasi yaitu infrastruktur, energi, mobilitas, informasi dan komunikasi. Melalui beragam karya dalam bidang strategis tersebut, Jakpro menyentuh kehidupan beragam anggota masyarakat di Jakarta, dimana masyarakat saling terhubung dan saling memberi dukungan.

Dalam mengembangkan usahanya, Jakpro konsisten berkomitmen untuk menempatkan pembangunan yang berkelanjutan (sustainability), karya yang bermakna berdasarkan fungsi dan estetika, serta kemanusiaan sebagai faktor yang mendasar.